Jumat, September 20, 2024
BerandaKulinerNikmati Kuliner Nusantara di Best Western Premier La Grande Hotel

Nikmati Kuliner Nusantara di Best Western Premier La Grande Hotel

Destinasi Bandung-Nikmati Kuliner Nusantara di Best Western Premier La Grande Hotel. Indonesia begitu kaya dengan ragam kulinernya. Kekayaan macam hidangan dan citarasa yang khas dari seluruh penjuru nusantara, membuat penggemarnya selalu ingin pulang, ditengah maraknya varian kuliner dunia. Melestarikan kuliner Indonesia, Best Western Premier La Grande Hotel menyajikan citarasa tradisi, mulai dari kudapan yang ramah di kantong, hingga hidangan yang asik disantap dengan banyak teman.

Diawali dengan Angkringan Den Yono yang membawa tradisi Jawa Tengah. Ragam pilihan makanan dan minuman khas warung rakyat ini tersaji lengkap. Mulai dari nasi bungkus daun pisang atau nasi kucing dengan isi teri, tempe orek, ayam suwir, dan ikan teri; aneka sate seperti sate usus, sate kulit, telur puyuh, paru, sosis, juga aneka sate bakso; gorengan tahu, tempe, dan bala-bala berukuran besar, serta kudapan tradisional seperti kue cucur dan bolu kukus, dibanderol dengan harga Rp 4.500. Teh, kopi, jahe, bandrek, bajigur dan aneka minuman lain dijual dengan harga Rp 5.000. Tersedia pula mie instan sebagai pelengkap. Angkringan Den Yono yang terletak di taman tengah kawasan La Grande ini juga dilengkapi dengan pikulan Empal Gentong yang murah meriah seharga Rp 15.000/porsi.

Menu empal gentong tak hanya dinikmati di Angkringan Den Yono saja, hidangan khas Cirebon ini juga dapat dinikmati di All You Can Eat Buffet Breakfast yang tersaji setiap pagi di Parc De Ville Restaurant yang terletak di lantai 3 Best Western Premier La Grande Hotel. Selain empal gentong, tersedia pula Mie Kocok yang menjadi stall tradisional favorit para tamu yang menginap di hotel bintang 4 di kawasan Merdeka ini.

.

Adapun menu khas Indonesia yang dapat dinikmati bersama keluarga dan teman-teman, promo dengan citarasa Sunda tersaji apik dalam Bancakan Daun Tuang Raoseun. Dialasi daun pisang, nasi uduk, tahu , tempe, ayam goreng, ikan goreng, daging gepuk, ikan peda lengkap dengan sambal dan lalapan, siap disantap beramai-ramai. Bancakan Daun Tuang Raoseun sengaja diluncurkan menjelang bulan Ramadhan, pas dengan moment Munggahan atau berkumpul bersama menjelang Ramadhan, yang biasa dilakukan oleh orang Sunda, terang Pranajaya, F&B Manager Best Western Premier La Grande Hotel. Bancakan Daun Tuang Raoseun, dapat diperoleh dimulai dengan harga Rp 250.000 untuk 4 orang. Sedangkan untuk menu Bancakan paket 8 orang di harga Rp 400.000, dengan menu nasi uduk alas daun, urab sayur, lalapan timun, lalapan tomat, tempe kacang, tahu goreng, ayam goreng, ikan peda goreng, daging gepuk, kerupuk, sambal kecap, sambal terasi merah, dan es teh manis.

Sementara itu untuk menu Bancakan paket 12 orang diharga Rp.550.000 dengan menu nasi uduk alas daun, urab sayur, lalapan timun, lalapan tomat, tempe kacang, tahu goreng, ayam goreng, ikan peda goreng, daging gepuk, kerupuk, sambal kecap, sambal terasi merah, dan es teh manis.

“Selain mengangkat citarasa tradisi, hal ini juga merupakan bentuk partisipasi dari kami untuk produk lokal dan juga lingkungan, dengan berkurangnya penggunaan bahan baku impor,” ujar , Marketing Communications Manager Best Western Premier La Grande Hotel, Adventa Pramushanti.

RELATED ARTICLES

Most Popular