Sabtu, September 28, 2024
BerandaBisnisIndibiz Sukses Menggelar Sosialisasi di Bazaar UMKM Rumah BUMN Soreang

Indibiz Sukses Menggelar Sosialisasi di Bazaar UMKM Rumah BUMN Soreang

DESTINASI BANDUNG – Indibiz yang merupakan produk Telkom yang menyediakan jasa internet telah mengadakan sosialisasi bazaar pada hari Kamis, 22 Agustus 2024.

Sosialisasi bazaar dari Indibiz ini diadakan untuk peserta Bazaar UMKM Rumah BUMN (RB) Soreang.

Acara sosialisasi bazaar dari Indibiz ini dihadiri oleh Head of Telkom Daerah Soreang, Officer Sales Customer Care Soreang, serta tim Rumah BUMN dan UMKM Rumah BUMN Soreang.

Baca juga: Peresmian KBB Mart: Marketplace UMKM Resmi Diluncurkan di Kantor Pemerintahan KBB

Para peserta mendapatkan sosialisasi mengenai Indibiz dan produk digital terkait.

Sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan platform dan solusi digital yang dapat membantu pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Selain itu, untuk mendukung kegiatan Bazaar, peserta juga berkesempatan untuk berbelanja produk UMKM yang dipamerkan.

Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman tentang manfaat produk digital serta memberikan dorongan positif bagi pelaku UMKM lokal.

Acara ini merupakan bagian dari upaya untuk memperkuat ekosistem UMKM dan mendukung keberhasilan usaha lokal melalui teknologi dan kolaborasi.

Baca juga: Unit Business Service Bandung Lakukan Pelatihan Artificial Intelligence untuk UMKM dalam Berbisnis

Bagi pelaku UMKM yang tertarik menggunakan platform dan solusi digital yang dapat membantu pengembangan usaha dari Indibiz bisa menghubungi kantor Telkom terdekat di Bandung Raya.

RELATED ARTICLES

Most Popular