Destinasi Bandung-Teknologi Grab Berkontribusi Positif Untuk Ekonomi Kota Bandung. Semakin hari masyarakat semakin tidak bisa terlepas dari ekonomi digital. Apalagi di daerah perkotaan, dimana mobilitas dan konektivitas merupakan syarat mutlak beraktivitas. Tapi pernahkah kita berpikir, jika semua aktivitas ekonomi digital itu dihitung, berapa sebenarnya dampak dan kontribusi bagi perekonomian suatu negara atau daerah?
Berangkat dari pertanyaan itulah Centre for Strategic and International Studies (CSIS) dan Tenggara Strategics melaksanakan riset menghitung dampak kehadiran ekonomi digital bagi masyarakat, baik sebagai produsen maupun konsumen, dengan Grab sebagai studi kasus. Sejalan dengan program kontribusi sosial Grab for Good yang diperkenalkan Grab pada September lalu, Grab ingin memberdayakan lebih banyak masyarakat Asia Tenggara untuk menjangkau sejumlah akses krusial ke teknologi, peningkatan keterampilan dan layanan digital – yang bagi sebagian orang merupakan kesempatan pertama kalinya. Hal ini akan mendorong mereka untuk menjadi bagian dari ekonomi digital yang tengah tumbuh dengan pesat dan memberikan mereka lebih banyak pilihan serta kesempatan untuk memiliki kehidupan yang lebih baik.