Rabu, April 24, 2024
BerandaBeritaTingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel Jabar Pada Maret 43,25 %

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel Jabar Pada Maret 43,25 %

Destinasi Bandung–Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel di Jawa Barat pada Maret 2016 mencapai 43,25%, atau mengalami peningkatan 0,19% jika dibandingkan pada TPK Febuari 2016 yang hanya mencapai 43,06%.Peningkatan tingkat penghunian kamar pada periode Maret lalu disebabkan oleh naiknya TPK hotel kelas bintang dan TPK hotel non bintang.

”TPK tertinggi menurut kelas hotel bintang Maret 2016 tercatat pada hotel bintang lima sebesar 62,01% sedangkan TPK terendah terjadi pada hotel bintang 1 dengan TPK sebesar 39,01%,” ucap Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jabar, Bachdi Ruswana kepada wartawan di kantor BPS Jabar.

Dia mengungkapkan, TPK hotel non bintang tertinggi terdapat pada hotel dengan kelompok kamar < 10 sebesar 44,91%. Sedangkan TPK hotel non bintang yang terendah sebesar 25,35% terjadi pada hotel dengan kelompok kamar > 40.”rata-rata menginap tamu di hotel bintang selama 1,54 hari dan di hotel non bintang selama 1,36 hari,” tambahnya.
Sementara lama tamu asing menginap di hotel bintang, lanjutnya, selama 2,97 hari dan di hotel non bintang selama 3,05 hari.

Sedangkan tamu asal Indonesia menginap rata-rata selama 1,46 hari di hotel bintang dan 1,30 hari di hotel non bintang.”Untuk kedatangan tamu mancanegara melalui Bandara melalui Bandara Husein Sastranegara pada Maret 2016 sebanyak 15.835 orang,” beber Bachdi.

Angka kedatangan tamu mancanegara tersebut, Bachdi menjelaskan bahwa selama ini mengalami peningkatan sebesar 88,47% bila dibandingkan dengan data Febuari 2016 lalu yang hanya tercatat sebanyak 8.402 orang.

Kemudian untuk wisman yang datang melalui Pelabuhan Muarajati Cirebon jumlahnya mengalami peningkatan dari 95 orang pada Febuari 2016 menjadi 136 orang pada Maret 2016 atau meningkat sebesar 43,16%.

RELATED ARTICLES
spot_img

Most Popular