Minggu, Mei 5, 2024
BerandaBeritaMal Dan Hotel Wajib Memberikan Tempat Untuk Antrian Taksi

Mal Dan Hotel Wajib Memberikan Tempat Untuk Antrian Taksi

Destinasi Bandung-Melihat semakin semrawutnya lalu lintas kota Bandung, terutama terhadap para pengemudi taksi yang mangkal di sembarang tempat. Walikota Bandung Ridwan Kamil menyambut baik usulan Organda Kota Bandung yang meminta Dinas Perhubungan (Dishub) membuka ruang untuk memberikan akses kepada pengusaha taksi agar bisa standby di hotel-hotel dan mal.

“Saya setuju agar Dishub menegakkan aturan supaya hotel dan mal wajib memberikan space untuk antrian taksi-taksi,” ujar Ridwan Kamil di Bandung, Rabu (15/7/2015).

Lebih lanjut Emil mengatakan, space untuk taksi-taksi tersebut dipastikan tidak hanya diperuntukkan bagi pengusaha taksi tertentu saja. Dia menambahkan, semua taksi dari berbagai pengusaha boleh memanfaatkan fasilitas yang akan diberikan pemerintah ini.

“Semua taksi bisa ngantri untuk menaikan penumpang. Hal ini juga berlaku di Bandara Husein Sastranegara dimana sebelumnya hanya di monopoli oleh satu perusahaan taksi bernama Primkopau,”tutur Emil sapaan akrabnya.

Menurutnya,dia meminta agar setiap pengusaha taksi lebih meningkatkan pelayanannya secara maksimal. Terlebih Kota Bandung kerap didatangi para wisatawan mancanegara.

RELATED ARTICLES

Most Popular