Minggu, Mei 5, 2024
BerandaBeritaPeringati Sumpah Pemuda Eiger Taklukan Ekspedisi 28 Gunung

Peringati Sumpah Pemuda Eiger Taklukan Ekspedisi 28 Gunung

Destinasi Bandung-Peringati Sumpah Pemuda Eiger Taklukan Ekspedisi 28 Gunung. Dalam rangka memaknai Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober 2017 lalu, EIGER menggelar sebuah penjelajahan menggapai kemegahan puncak 28 gunung di Indonesia dalam kegiatan yang bertajuk “Ekspedisi 28 Gunung”.

Ekspedisi ini dilakukan oleh 28 tim yang terdiri dari tim Eiger Adventure Service Team (EAST), komunitas pencinta alam dan media terpilih di 28 kawasan gunung yang tersebar dari ujung Sumatera hingga ujung Papua.

Ekspedisi ini menjadi salah satu momentum spesial karena pembacaan teks Sumpah Pemuda berhasil dikumandangkan di 28 titik tertinggi di nusantara secara serentak tepat pada pukul 10.00 berdasarkan waktu setempat.

Pemilihan 28 gunung ini sendiri juga memiliki alasan khusus dalam mewakili keanekaragaman hayati medan tropis Indonesia, mulai dari bagian barat, tengah, hingga timur yang memiliki karakteristik tropis berbeda-beda.

Adapun 28 tim ekspedisi dan 28 gunung yang menjadi lokasi pendakian, antara lain:
Pulau Sumatera
Gn. Kemiri : Nailul Autar, Said Murthaza, Mahyuddin.

Gn. Sibuatan : Mukhlis Pakpahan, Neni Sri Wahyuni Ritonga, Gustaf Roger Silalahi, Anjuma Roni Ardi Lingga, Jasanta Depari, Muhammad Dedek Syafrijal, Adi Sofian Sembiring
Gn. Talang : Abimanyu, Agung Wirya, Lina Aspia, Mondo Ferdyd.

Gn. Masurai : Tomy Hosni M, Ridwan Fauzi, Hendra Kuswara, Hendra Noval, Ben Mario, Noven Driamom, Pak Lala, Nandes “Koboy”.

Gn. Kerinci : Joni Masrul (Kerinci Adventure Gear), Angga Satria (Kerinci Expedition), dan Sasmai Haryanto S.Pd (Family Hikers).

Gn. Dempo : Oki Lutfi Nurdin, Djukardi Adriana, Ramon Y. Tungka, Guntur Surya Kusuma, Muhammad Yana, Heri Suheri.

Gn. Patah : Nana Herdiana, Fiersa Besari, Rendi Juniko (Palasostik), Taufik Hidayatullah (Kampala), Rizky Tri Prayudhi (Kampala), Pokdarwis Raflesia (Manau 9 – Padang Guci).

Gn. Pesagi : Sulastri Mytriawati, Gita Kurniawan Putra, dan Diki Satri
Pulau Jawa.

Gn. Pulosari : Ahmad Mushowwir, Rizal Fauzi, Rizky Nugraha
Gn. Ciremai : Yandes L Albarsyah, Mahesa Febrian, Yani Dwi Asmara, Vega Chandra Alam, Heru
Gn. Slamet : Nur Azmi Wicaksono, Lukman Hakim, Muslih.

Gn. Merapi : Noviar Hassan, Abex, Billy Djokosetio.

Gn. Semeru : Ali Ataya Joujan, Alif Rizky Nouddy Korua, Aulia Ibnu Sina, Khanza Syahlaa, Matthew Tandioputra, Ronny Robinson Simbolon
Pulau Kalimantan.

Gn. Palung : Henny Widiastuty (Mapala Untan Pontianak), Yan Andria (Sakawana), Udiyansyah.

Gn. Rorekatimbu : Adi Pradana, Derry Somat Akbar, Moh. Nuzul.

Gn. Halau Halau : Rudy Firdaus, Anthony Pratomo Putro, Heri Herdiana
Gn. Beriun : Saipul Anwar, Norhasanah Asma Wati, Sumardi.

Gn. Kelimutu : Purwasunu Adriansyah, Ratih C Sari, Muhammad Rashid Salbini, Marliza Ali

Pulau Sulawesi
Gn. Klabat : A. Gusti Arsyad, Novi Diko, Edmond Hudodo.

Gn. Tambusisi : Ahmad Ardiansyah, Ahmad Azhar, Moh. Misbahuddin
Gn. Gandang Dewata : Mamay S. Salim, Arfa Opha, Yadi Riyadi, Mufly Akbar, Nirwan.

Gn. Mekongga : Sunaryo Sadli, Abdiul Rauf Musadat, Dafri Suwandana
Gn. Latimojong : Abd Rachmat Kako, Suparman, Arnas Padda, Sony
Ambon, NTT, NTB, Papua.

Gn. Binaya : Iwan Irawan, Dadang Sumitro Udjur, Soni “Ozz” Takari
Gn. Tambora : Nurul Ilmi Darajatullah, Julianto Prastyawan, Arianda, Abd Haris Agam (Korpala Unhas Makassar), Imam Firmansyah
Gn. Koya Koya : Ibrahim MS, Ruslan Tambe, Sadam Husen Sallo.

Gn. Rinjani : Hendra Suhendra, Eddi Brokoli, Arsal Bahtiar, Syaid Maulana, Wildan Indrawan, Gadis Bianca.

Gn. Carstensz : Ardhin Yuniar, Mulyadi, Furjiyanto, Nur Anggit Tri Rohmadi, Cecep Lutfianto, Ismawan Ismail, Lukas Kaiwai, Agus Setiawan, Herlina Sitompul, Nurman Sunusi, Vikri Muharman, Alan Ibnu Wibowo, Aji Yudistia, Aditra Widagama, Ricky Taju, Vicky Wowor, Anang Dianto, Inggil lazuardi, Dita Hutama, Mimma Hidayat.

Terinspirasi dari penjelajahan dalam menapaki 28 puncak tertinggi dari barat hingga timur Indonesia ini, Eiger Adventure dengan bangga merilis product series yang mencakup tiga zona wilayah hutan hujan tropis Indonesia, yaitu hutan hujan atas, hutan hujan tengah, dan hutan hujan bawah. Selain itu, ekspedisi ini juga telah dirangkum dalam bentuk dokumentasi foto dan video, buku serial Ekspedisi 28 Gunung, serta roadshow Ekspedisi 28 Gunung di beberapa kota perwakilan kawasan.

Tidak hanya menjadi upaya dalam memperkenalkan keindahan dan kekayaan alam bangsa, ekspedisi ini juga memiliki pesan yang kuat untuk menumbuhkan kecintaan pada tanah air, memperluas pemahaman bahwa Indonesia sebagai negara kepulauan, sekaligus mempererat hubungan antar pemuda di seluruh wilayah Indonesia.

RELATED ARTICLES

Most Popular