Minggu, Mei 5, 2024
BerandaKomunitasMengenal Budaya India dengan Komunitas Hare Krishna Bandung

Mengenal Budaya India dengan Komunitas Hare Krishna Bandung

Destinasi Bandung- Mengenal Budaya India dengan Komunitas Hare Krishna Bandung. India merupakan negara yang penuh dengan budaya. Tak heran jika di negara lain pun ada komunitas yang menyukai budaya negara tersebut. Indonesia pun memiliki komunitas India seperti komunitas Hare Krishna di bandung ini.

Komunitas Hare Kirisna / Destinasi Bandung

Hare Kirisna merupakan komunitas pencinta india yang berdomisili bandung, komunitas ini juga dapat di sebut Paguyuban Hare Kresna. Komunitas ini tidak memiliki basecamp tetap, namun saat berkumpul biasanya mereka mengunjungi rumah salah satu anggota sebagai tempat kumpul.

Komunitas Hare Kirisna / Destinasi Bandung

Hare Krishna turut meramaikan acara Lollipop Asia Festivas yang bertempat di Amazing Art World di Jalan Setiabudi no 293 Bandung pada minggu (05/08/2018) lalu. Pada acara ini mereka membuka booth dengan beberapa konten yang mengenalkan Negara India.

Komunitas Hare Kirisna / Destinasi Bandung

Pada booth Komunitas Hare Krishna terdapat makanan dengan cita rasa India yang mereka bagikan kepada penggunjung Lollipop Asia Festival dengan gratis yaitu, Kichri yang merupakan nasi yang di mix dengan bumbu bumbu khas India, Lemon Rice yang biasa kita sebut sebagai nasi kuning, Kare dengan bumbu khas India, Samosa yang merupakan pastel khas India, dan Manisan.

Komunitas Hare Kirisna / Destinasi Bandung

Selain itu pada stand Hare Krishna ini juga menjual merchandise India, buku buku yang menjelaskan apa itu Komunitas Hare Krishna, hena art yang di brandeol 35rb per art, menampilkan musik tradisional India dan menyewakan pakaian tradisional India dengan harga 20rb per kostum, namun bagi yang ingin memiliki pakaian tradisional india pun dapat membeli pada pakaian tradisional India pada stand mereka mulai harga 150rb hingga 1 juta sesuai kualitas dan ukuran.

Komunitas Hare Kirisna / Destinasi Bandung

Untuk mengikuti komunitas ini dan ingin lebih tau mengenai komunitas ini dapat menghubungi Ketut Rascaria 085221903024. (Tita Salsabila)

RELATED ARTICLES

Most Popular