Minggu, Mei 5, 2024
BerandaKulinerYummy... Lembutnya Bebek Ali Borme yang Terasa Hingga Kemulut

Yummy… Lembutnya Bebek Ali Borme yang Terasa Hingga Kemulut

Destinasi Bandung- Kota Bandung terkenal dengan kota yang memiliki beragam kuliner di setiap daerahnya. Mulai dari kuliner khas Bandung sampai kuliner dari luar daerah yang ada disana. Tidak salah jika di Kota Bandung banyak menyediakan bermacam kuliner. Ya dengan banyaknya jumlah penduduk yang menempati kota ini pantas jika kulinernya sangat beragam

Bebek Ali Borme / Destinasi Bandung
Salah satu kuliner yang ada di Kota Bandung yaitu Bebek Ali Borme. Siapa yang tidak kenal dengan kuliner yang satu ini, Bebek ini sangatlah banyak diminati oleh kaum muda maupun tua, terutama warga Kota Bandung sendiri.

Bebek Ali Borme awalnya berlokasi di depan Rumah Sakit Borromeus kota Bandung berupa warung tenda. Sekarang Bebek Ali Borme pindah tidak jauh dari lokasi awal yaitu di Jl. Teuku Umar Blok No.40 tepatnya di samping kampus Universitas Padjajaran Dipati Ukur dengan tempat yang lebih nyaman.

Bebek Ali Borme / Destinasi Bandung
Menu bebek goreng sendiri menjadi ciri khas dari Rumah makan ini, RM Bebek Ali Borme juga menyediakan menu – menu yang tak kalah nikmatnya diantaranya yaitu olahan ayam dan ikan lele, tempe/tahu goreng, usus ayam, telor puyuh, yang tentunya sangat pas dinikmati.

Yang menjadi favorit dari RM. Bebek Ali
Borme ini tentunya bebek goreng yang tekstur dagingnya empuk dan lembut dimulut. Selain itu dagingnya tidak bau amis bebek sama sekali. Bebek yang digoreng tentunya bebek yang masih muda, jadi dagingnya terasa empuk dengan potongan yang besar.

Bebek Ali Borme / Destinasi Bandung
Nah yang spesialnya lagi tentunya sambal tomatnya. Perpaduan rasa yang pedas dan manis menambah selera makan semakin beergairah. Bagi yang suka sambal korek atau sambal pedas gorengnya juga bisa di sesuaikan dengan selera masing-masing .

Untuk harganya jangan khawatir, kaarenaa sangat ramah di kantong. Dengan daging bebek yang terasa lembut dimulut, pengunjung dapat menikmati cita rasa bebek yang empuk itu hanya dengan 20 ribuan saja, Untuk ayam goreng di harga Rp.11.000, Nasi putih Rp.3000, Lele Goreng Rp.10.000, Sate telor puyuh Rp.3000, Sate Ati Ampela Rp.3000 Tahu RP.1000 Tempe Rp. 1000.

Bebek Ali Borme / Destinasi Bandung
Sedangkan untuk kol goreng dan teh tawar pengunjung tidak di pungut biaya alias gratis.

Yang lebih istimewa Rumah Makan Bebek Ali Borme menyediakan Live music Dan tentunya bagi para pengunjung yang ingin menyumbangkan suara emasnya bisa juga untuk bernyanyi juga.

Bebek Ali Borme berlokasi di Jl. Teuku Umar Blok No.40. Buka setiap hari mulai pukul 11.00-23.00 WIB. ( Desra Adri / Andre Ferdian )

RELATED ARTICLES

Most Popular