Kamis, September 19, 2024
BerandaWisata8 Tempat Wisata Edukasi di Bandung yang Bikin Betah Anak saat Liburan...

8 Tempat Wisata Edukasi di Bandung yang Bikin Betah Anak saat Liburan Sekolah, Ada yang Gratis Loh!

DESTINASI BANDUNG– Bandung tak hanya terkenal dengan wisata alamnya yang indah dan kulinernya yang lezat, tetapi juga menawarkan berbagai tempat wisata edukasi yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga saat liburan sekolah tahun 2024.

Dengan mengunjungi tempat-tempat wisata edukasi ini di Bandung, anak-anak akan mendapatkan pengalaman belajar yang menyenangkan dan tak terlupakan.

Selain itu tempat wisata edukasi untuk anak di Bandung harga tiket masuknya murah meriah, bahkan ada yang gratis.

Baca Juga: Tempat Wisata Lembang Bandung yang Cocok Dikunjungi saat Liburan Sekolah, Salah Satunya The Great Asia Afrika

Berikut 8 tempat wisata edukasi di Bandung yang wajib dikunjungi di tahun 2024:

1. Museum Gedung Sate
Museum Gedung Sate adalah sebuah museum yang dibangun khusus untuk menjelaskan gaya arsitektur dan nilai sejarah dari gedung sate. Konsep pemberian informasi pada museum ini menggunakan teknologi media interaktif.
Pengunjung diwajibkan melakukan reservasi sehari sebelum jadwal kunjungan.

2. Museum Pos Indonesia
Museum Pos Indonesia telah hadir sejak masa Hindia Belanda dengan nama Museum PTT (Pos Telegrap dan Telepon) ,tepatnya pada tahun 1931 terletak dibagian sayap kanan bawah Gedung Kantor Pusat PTT Jalan Cilaki No.73 Bandung 40115.

Museum ini dibuka untuk umum dan koleksinya terdiri dari prangko-prangko baik dalam maupun luar negeri namun terjadinya peristiwa Perang Dunia ke II menyebabkan Museum ini kurang terurus.

Pendirian Museum Pos dan Giro dengan tugas utama melakukan inventarisasi dan mengumpulkan benda-benda bersejarah yang layak dijadikan isi Museum

3. Observatorium Bosscha

Di observatorium ini, pengunjung dapat mempelajari sejarah observatorium dan melihat astronom mengamati objek langit menggunakan teleskop. Ada juga fasilitas untuk melihat matahari dengan teleskop dan berdiskusi tentang matahari sebagai bintang terbesar di tata surya.

4 Taman Lalu Lintas Bandung
Taman tematik ini menjadi tempat yang ideal untuk belajar tentang tata tertib lalu lintas. Pengunjung dapat mempelajari berbagai simbol dan rambu lalu lintas sambil menikmati berbagai aktivitas seperti naik sepeda, kereta, korsel, serta berenang. Taman ini juga menyediakan spot foto dan area hijau yang nyaman.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata Lembang untuk Liburan Sekolah: Menjelajahi Budaya Berbagai Negara di The Great Asia Afrika Lembang Bandung, Lengkap dengan Alamat dan HTM Terbaru

5.Sundial Puspa Iptek
Tempat ini wajib dikunjungi oleh mereka yang tertarik dengan ilmu pengetahuan dan teknologi. Puspa Iptek menawarkan berbagai pameran interaktif seperti sepeda keseimbangan, kursi paku, bola melayang, dan lainnya. Pengunjung dapat mempelajari konsep ilmiah seperti fisika, biologi, dan astronomi melalui aktivitas dan pameran langsung. Museum ini juga terkenal dengan jam matahari yang menunjukkan waktu menggunakan posisi matahari.

6. Science Center Soreang

Museum ini menampilkan cerita masa depan dan masa lalu dengan berbagai wahana menarik, termasuk sinema 4D yang menyajikan film-film empat dimensi yang tampak nyata. Selain itu, pengunjung juga akan mendapatkan pengetahuan baru tentang ilmu sains dengan cara yang menyenangkan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bandung Seperti di Luar Negeri yang Murah, Cocok untuk Liburan Sekolah Bareng Keluarga, Salah Satunya Sarae Hills

7. Museum Geologi Bandung
Museum ini wajib dikunjungi saat berada di Bandung. Pengunjung dapat melihat fosil-fosil dari zaman purba serta mengenal peradaban manusia dari zaman prasejarah hingga inovasi futuristik. Museum ini juga memiliki ruang auditorium yang menayangkan video edukasi tentang geografi.

8. Edutainment PT Dirgantara Indonesia
Dibuka untuk umum pada hari Sabtu dan Minggu, edutainment PT Dirgantara Indonesia menawarkan tur keliling pabrik pesawat menggunakan kendaraan Banros. Pengunjung bisa mengetahui proses pembuatan pesawat, berbagai komponen pesawat, serta melihat pesawat N250 secara langsung dan berfoto dengan pesawat-pesawat lainnya.

Tips:
* Sebaiknya rencanakan perjalanan Anda dengan matang dan pilihlah tempat wisata yang sesuai dengan usia dan minat anak.
* Gunakan pakaian dan alas kaki yang nyaman karena Anda akan banyak berjalan kaki.
* Bawalah air minum dan camilan yang cukup untuk bekal selama perjalanan.
* Patuhi peraturan yang berlaku di setiap tempat wisata.
* Jagalah kebersihan dan buanglah sampah pada tempatnya.

Semoga bermanfaat!

RELATED ARTICLES

Most Popular