Sabtu, Mei 4, 2024
BerandaEvent & PromoAskara Menggelar Event Merah Putih Memanggil di CFD Dago

Askara Menggelar Event Merah Putih Memanggil di CFD Dago

Destinasi Bandung –Askara Menggelar Event Merah Putih Memanggil di CFD Dago. Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-72, Askara (Apresiasi Seni Kelompok Anak Juara) bekerjasama dengan Kementrian Pertahanan Republik Indonesia menggadakan acara bertajuk “Merah Putih Memanggil” di Dago Car Free Day tepatnya di halaman SMAN 1 Dago Bandung Minggu (20/08/2017).

“Acara yang melibatkan sekitar 2000 peserta ini di rangkai dalam berbagai kegiatan seperti suara anak merah putih lagu cinta tanah air & bela negara, pelepasan 72 merpati yang di awali dengan parade Perkukol merah putih & marhing band, doa bersama lintas agama oleh anak – anak, parade 72 bedug & perkukol nusantara, parade pencak silat anak – anak bela negara, senam sehat merah putih, serta aksi membersihkan sampah sebagai salah satu sikap mental bela negara”, ujar ketua Askara Anthony Suhari.

Sebagai salah satu langkah pembentukan pemahaman bela negara di tingkat anak – anak Askara melibatkan banyak pihak untuk mensukseskan acara ini, diantaranya disponsori oleh yayasan Salib Suci. Berbagai jenis pentas seni dan kreasi dari anak – anak juga di ikut sertakan seperti dari pihak sekolah, komunitas, paduan suara, berbagai seniman dari Bandung raya.

RELATED ARTICLES

Most Popular