Senin, Mei 6, 2024
BerandaBeritaAhmad Heryawan Resmikan Apartemen Transit Rancaekek

Ahmad Heryawan Resmikan Apartemen Transit Rancaekek

Destinasi Bandung – Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan meresmikan Apartemen Transit atau Rusunawa di Rancaekek Kab. Bandung, Selasa (29/12/2015). Apartemen transit ini merupakan salah satu dari empat apartemen transit yang dibangun Pemprov Jabar.

Menurut Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan , Apartemen Transit ini sebetulnya sama halnya dengan rumah susun, akan tetapi dengan pihaknya merubah konsep dari rusun menjadi apartemen.

“Kalau apartemen ini kan lebih bersih kesannya tidak kumuh dan terkelola dengan baik, dan konsep huniannya juga sangat baik,” ucap Aher sapaan akrab Ahmad Heryawan pada peresmian empat apartemen sementara di apartemen sementara Rancaekek.

Lebih lanjut Aher mengatakan, hunian ini berharga sangat murah hanya untuk tiga tahun di huni saja oleh masyarakat. Selama tiga tahun di sini warga apartemen harus bisa menyusun konsep kedepan memiliki rumah pribadi atau rumah mandiri.

“Di apartemen ini juga disediakan tabungan agar warga bisa menabung dan bisa memiliki uang untuk DP rumah kredit, kami juga sudah berkerja sama dengan pihak pengusaha perumahan,” katanya.

Kemudian harga apartemen ini sangat murah dari mulai harga Rp 215.000 sampai Rp 300.000. Itu sama saja dengan menabung maka jika dikalikan tiga tahun warga bisa memiliki sekitar Rp 9 juta itu bisa untuk DP rumah bersubsidi.

Menurutnya, setiap warga hanya berhak menempati satu tempat dan dilarang menyewakan kepada orang lain. Jika hal tersebut terjadi akan ada sanksi.

“Saya harap warga disini betah dan hidup lebih maju, karena pencapaian kebahagian masyarakat atau keluarga itu adalah memiliki rumah pribadi,”pungkasnya.

RELATED ARTICLES

Most Popular