Senin, Mei 6, 2024
BerandaEvent & PromoRayakan Ramadan bersama Aston Marina Jakarta

Rayakan Ramadan bersama Aston Marina Jakarta

Destinasi Bandung- Rayakan Ramadan bersama Aston Marina Jakarta . Ramadan adalah bulan refleksi spiritual, dimana seluruh umat Muslim akan berpuasa selama sebulan penuh, menahan hawa nafsu dari terbit fajar sampai terbenam matahari. Dan untuk memeriahkan bulan suci akan datang sebentar lagi ini, Aston Marina Jakarta mempersiapkan berbagai penawaran-penawaran menarik.

Cumi Cumi Café, yang terletak di lobby level menawarkan buffet buka puasa dengan menyajikan beberapa suguhan International, suguhan khas Indonesia dan juga beberapa pilihan suguhan Arab, Fish wellington akan menjadi hidangan andalan dari tim kuliner Aston Marina. Selain itu, terdapat juga dekorasi ala Betawi dan juga alunan musik untuk menciptakan suasana Ramadan yang menyenangkan bersama keluarga dan teman-teman dari tanggal 26 Mei sampai tanggal 25 Juni 2017.

Mulailah hari puasa Anda dengan menu sahur dan mengakhirinya dengan buffet buka puasa di Cumi Cumi Café. Andapun bisa menikmati shisha dan tajil. Tajil akan disediakan secara Cuma-Cuma untuk tamu hotel di Cium Cium Lounge. Buffet buka puasa yang kami sediakan seharga Rp. 138.000 net dan sudah termasuk dengan berbagai macam tajil.

Paket Kamar Ramadan menawarkan pengalaman tinggal yang tidak terlupakan kepada tamu diberbagai pilihan kamar untuk satu malam, harga mulai dari Rp 780.000 net dan berlaku dari tanggal 26 May sampai tanggal 19 Juni 2017, paket ini sudah termasuk sarapan atau sahur untuk dua orang, paket buka puasa untuk dua orang dan juga pengunaan Wi-Fi secara gratis selama Anda menginap. Sedangkan Paket Kamar Lebaran harga dari Rp 1.880.000 net per kamar per dua malam berlaku selama tanggal 20 Juni sampai 2 Juli 2017. Paket ini sudah termasuk sarapan pagi untuk dua orang dan juga tamu yang menginap akan mendapatkan voucher makan senilai Rp. 85.000. Jadi jangan lewatkan penawaran menarik selama musim Ramadan yang hanya dapat dinikmati di Aston Marina Jakarta.

RELATED ARTICLES

Most Popular