Minggu, Mei 5, 2024
BerandaGaya Hidup23 Fashion District Hari Terakhir Hadirkan Spring Summer 2020

23 Fashion District Hari Terakhir Hadirkan Spring Summer 2020

Destinasi Bandung- 23 Fashion District Hari Terakhir Hadirkan Spring Summer 2020. Hari terakhir event mode terbesar pertama di Kota Bandung bertajuk ’23 Fashion District’ dengan tema 23 Fashion District Towards Sustainable Fashion Trend Forecasting 2020/2021′ yang sudah digelar 3 hari berturut-turut di 23 Paskal Shopping Centre, beberapa desainer ternama lokal memamerkan karyanya dengan beragam isu lokal.

Salah satunya Dede Ananta dengan mengangkat tema ‘Grity Of Journey’. Tema tersebut mengartikan sebuah perjalanan yang menyenangkan. “Tema tersebut terinspirasi dari kisah perjalanan Nabi Muhammad ketika mendapatkan perintah sholat dari Allah SWT dan peristiwa Isra Miraj merupakan perjalanan agung,” tutur Dede.

Dede menampilkan warna dominan seperti abu-abu, mustard, biru, dan coklat. Dimana diakuinya warna tersebut memiliki filosofi tersendiri dimana warna abu-abu memiliki kesan tenang dan klasik. “Sehingga warna tersebut bisa dikombinasikan dengan berbagai warna lain. Selain itu juga warna-warna yang saya pilih memiliki makna tentang hubungan dan keseimbangan. Contohnya saja warna mustard melambangkan kehangatan, persahabatan, dan optimisme,” tuturnya.

Sedangkan untuk penggunaan bahan, Dede memilih katun dan linen yang memberikan kesan tegas dan rapih. Dan pada potongan outer dan kemeja yang memiliki potongan simetris dan asimetris serta bervolum agar terlihat moderen. Teknik yang digunakan pada koleksi Dede Ananta yakni teknik lipit, menumpuk dan menyambung sehingga menjadi satu kesatuan.

Secara keseluruhan kesan yang ingin diperlihatkan pada koleksinya tersebut yakni rapih, tegas, urban, sporty, dan moderen. “Koleksi yang ditampilkan diperuntukan untuk laki-laki maupun perempuan usia 25-37 tahun, urban people, SES B to A, base in kota-kota besar seperti Jakarta dan Bandung,” terangnya.

Desainer lainnya yang unjuk karya di hari ketiga ’23Paskal Fashion District 2019′ adalah Tata Trizka lewat brand TRZ. Tata Trizka membawa koleksi terbarunya yang akan keluar di tahun 2020 dengan tema ‘spring & summer 2020’. Koleksinya terinspirasi dari warna-warna bumi Indonesia yang terdiri dari beberapa musim dan berbagai keindahan hutan serta lautnya. “Hingga akhirnya terciptalah warna lembut tanah dan laut yang menjadi koleksi saya kali ini,” paparnya.

Brand yang sudah berdiri sejak tahun 2015 tersebut selalu ingin menampilkan desain-desain yang penuh dengan pesan bahwa sebagai wanita muslimah yang syar’i masih bisa tetap fashionable. Hal itu terlihat dari cuttingnya dan aplikasi yang khas tetapi tetap dengan khimar yang panjang menjadikan ciri khas TRZ.

“Yang pasti koleksi-koleksi yang kami keluarkan, merupakan koleksi-koleksi TRZ di tahun 2020 mendatang,”pungkasnya.

RELATED ARTICLES

Most Popular