Senin, Mei 6, 2024
BerandaHotelPromo Hemat Kejar E Voucher dan Direct Booking Cordela Hotel

Promo Hemat Kejar E Voucher dan Direct Booking Cordela Hotel

Destinasi Bandung- Promo Hemat Kejar E Voucher dan Direct Booking Cordela Hotel. Industri perhotelan di era new normal kini semakin memaksimalkan promosinya dengan beragam promo online dan promo social distancing. Tak ketinggalan, hotel-hotel dengan brand Cordex, Cordela, Cordela Inn, Grand Cordela dan Alfa Resort yang dikelola Omega Hotel Management (OHM) kini semakin fokus mengangkat promo online dengan proses booking yang lebih cepat, hemat, dan lebih terencana.

Jika sebelumnya promo hotel lebih mengangkat tema “Work From Hotel” dan paket “Long Stay” untuk social distancing, kini hotel-hotel dari OHM semakin gencar promo online melalui Kejar E-voucher, dengan menawarkan voucher kamar online yang berlaku di seluruh Cordela Hotel & Alfa Resort. Hanya Rp. 200.000 nett/e-voucher, para tamu dapat menggunakannya untuk reservasi kamar tipe Deluxe, sudah termasuk breakfast untuk 2 orang. Khusus di Cordex Hotel, setiap e-voucher berlaku untuk 2 kamar 1 malam, atau 1 kamar 2 malam (room only). Pemesanan promo ini juga sangat mudah, para tamu dapat langsung menghubungi hotel yang dituju.

“Konsep dari promo Kejar E-voucher ini adalah memudahkan tamu dalam memesan voucher kamar secara online. Para tamu membeli e-voucher dengan harga bersahabat mulai dari sekarang, namun dapat digunakan untuk menginap nyaman kemudian. Masa berlaku e-voucher pun cukup panjang hingga 6 bulan dari tanggal pemesanan, sehingga para tamu juga dapat merencanakan staycation di hotel jauh sebelum tanggal stay dan tanpa terburu-buru.”, ujar Wilmar Desrizal, Director of Sales OHM.

Selain promo E-voucher, OHM juga lebih gencar mengajak para tamu untuk melakukan booking kamar melalui website www.omegahotelmanagement.com atau aplikasi online (mobile app) Omega Hotel Management yang dapat didownload di Google Play Store (khusus pengguna android). Dengan direct booking secara langsung via website ataupun aplikasi, para tamu diberikan jaminan menginap dengan harga paling termurah dibandingkan dengan situs lain, sesuai ketentuan yang tertera di website OHM.

Wilmar memaparkan ada beberapa manfaat booking kamar di website ataupun mobile app OHM. Selain proses booking yang lebih cepat dan mudah karena dapat diakses langsung melalui gadget, para tamu juga diberikan jaminan Best Rate Guaranteed yaitu mendapatkan Free Upgrade kamar jika menemukan bukti harga di situs lain lebih murah dibandingkan yang ada di website atau mobile app OHM. Para tamu hanya perlu memberi bukti informasi dalam 1×24 jam untuk detail reservasi dengan tanggal dan tipe kamar yang sama kepada pihak hotel terkait.

Para tamu juga tidak akan mendapatkan additional charge atau biaya tambahan apapun dalam proses booking via website ataupun mobile app OHM. Reservasi kamar bisa sekaligus disertai tambahan pemesanan paket makanan dan minuman, ataupun special request lainnya. Tim hotel siap melayani 24 jam jika ada tamu yang menghubungi untuk konfirmasi booking. Dengan booking kamar di situs resmi OHM, tentunya para tamu berkesempatan melihat juga informasi promo menarik lainnya yang lebih ter-update.

Jeany Febriani, Corp. PR & Marcomm Manager OHM menambahkan, selama masa pandemi, ada beberapa promo yang harus diganti untuk disesuaikan dengan kondisi. Aktivitas promo hotel secara offline kini lebih banyak beralih ke online, dan untuk acara atau program nasional yang melibatkan khalayak ramai juga dihindari sesuai arahan dari pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Corona. Program Cordela Hotel Reward dalam hal ini juga tak terkecuali.

Program Cordela Hotel Reward 2020, berupa undian berhadiah paket wisata bagi para tamu yang beruntung harus dibatalkan guna mempertahankan jarak sosial di tengah pandemi saat ini. Program yang mengangkat tema Culture Trip to Toba Lake & Medan, North Sumatra ini, secara resmi diumumkan pembatalannya oleh manajemen melalui situs media sosial dan media informasi yang ada di seluruh Cordela Hotel dan Alfa Resort. OHM lebih memilih mengutamakan kesehatan, keselamatan dan kesejahteraan karyawan dan para tamu dengan tidak mengadakan acara berskala besar, serta turut mengantisipasi dan mencegah penyebaran covid-19. Meski demikian, dengan gencarnya aktivitas promosi online, serta didukung dengan protokol pencegahan covid-19 yang ketat di setiap hotelnya, OHM tetap optimis untuk terus mengikuti tren dan memberikan pelayanan yang terbaik dan aman bagi para tamunya.

Seluruh Cordela Hotel dan Alfa Resort telah memberlakukan prosedur pemeriksaan suhu tubuh bagi karyawan dan juga tamu yang memasuki area hotel dengan infra-red thermometer gun. Setiap orang yang masuk ke area hotel wajib membaca dan memahami Prosedur Keamanan dan Kesehatan yang sudah diberlakukan. Seluruh karyawan hotel juga mengenakan masker dan face shield (visor), dan membersihkan secara rutin seluruh kamar dan fasilitas yang tersedia. Area publik di dalam hotel juga menerapkan sistem social distancing. Selain itu, para tamu juga dapat dengan mudah menemukan hand sanitizer di area hotel.

Saat ini sudah dibuka 15 hotel yang dikelola OHM, mulai dari Bandung (Soekarno Hatta), Cirebon (Cipto Mangunkusumo), Puncak (Cisarua), Jakarta (Ancol dan Senen), Medan (H.M. Yamin, AR. Hakim, Millennium ICT Center), Kuningan (Siliwangi), Yogyakarta (Malioboro), Pangkalpinang (Hamidah), Palembang (R. Sukamto), Pekanbaru (KH. Wahid Hasyim), Bengkulu (Jenderal Sudirman), dan Sidoarjo (KH. Ali Mas’ud).

RELATED ARTICLES

Most Popular