Sabtu, Mei 4, 2024
BerandaHeadlineSerunya Wisata Hammock di PAL 16 Cikole Lembang

Serunya Wisata Hammock di PAL 16 Cikole Lembang

Destinasi Bandung – Serunya Wisata Hammock di PAL 16 Cikole Lembang . Siapa yang tidak mengetahui dengan Kota Bandung, begitu mendengar Kota ini pasti anda selalu penasaran dan ingin mengunjunginya. tidak hanya terkenal dengan Mojang Priangannya, Bandung mempunyai keunikan lainnya, seperti aneka ragam makanan yang ditawarkan diberbagai tempat di Kota Bandung maka tak jarang kalo Bandung bisa disebut sebagai Kota dengan Surganya Kuliner. Wisata alamnya pun tak luput dari incaran para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Wisata Hammock  / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Kota yang di kelilingi oleh pegunungan ini membuat tempat wisata alam yang ada di Bandung selalu menjadi daya tarik untuk dikunjungi dan seakan menjadi Kota yang special bagi para wisatawan. Wisata alam yang ada di Kota Bandung selalu menjadi buruan wisatawan dengan keindahan alamnya yang masih natural serta berhawa sejuk. Salah satunya tempat wisata yang banyak dikunjungi adalah Wisata Hutan Pinus di Pal 16 Lembang.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Pal 16 merupakan tempat wisata di Bandung yang baru saja diresmikan dan dibuka untuk umum sekitar bulan Juli 2016. Pal 16 ini berada di jalur Tempat Wisata di Lembang yang sudah sangat terkenal. Berada diantara objek wisata Gunung Tangkuban Perahu, Ciater, Cikole Jayagiri Resort, Grafika Cikole Bandung Treetop Adventure dan Maribaya. Tempatnya persis berada di pinggir Jalan raya yang menghubungkan antara Kota Bandung dan Kabupaten Subang.

Wisata Hammock / Destinasi  Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Jika anda berkunjung ke Pal 16 ini akan langsung disambut oleh ratusan bahkan hingga ribuan pohon pinus yang tumbuh di sepanjang area ini. tidak hanya pohon pinus yang menjadi daya tarik di tempat ini, Pal 16 memiliki cuaca yang sejuk dan teduh karena lokasi ini tepat berada di tengah-tengah kawasan Hutan Pinus dengan pohon-pohon besar yang menjulang ke angkasa dengan usianya tampak sudah tua.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Pal 16 Cikole Lembang ini sudah terkenal sebagai lokasi transit atau pemberhentian kendaraan wisatawan. Terlebih dengan adanya Pal 16 sebagai tempat rekreasi baru membuat di kawasan ini akan semakin popular dan ramai. Lokasi ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan di setiap harinya.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Saat ini Wisata Hutan Pinus Cikole Lembang PAL 16, menjadi salah satu tempat wisata keluarga yang banyak diburu oleh wisatawan lokal maupun luar Bandung. Tempat ini cocok bagi wisatawan yang hanya sekedar istirahat atau menghabiskan waktu liburan di tempat ini. Terlihat dengan banyaknya wisatawan yang selalu mengunjungi Pal 16 Cikole Lembang.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Tidak hanya dengan banyaknya pohon pinus yang menjadi daya tarik di Pal 16 ini. ternyata pal 16 juga menyimpan daya tarik lainnya. Bagi kalian yang hobi menikmati pemandangan alam dengan cara yang berbeda wajib mengunjungi tempat ini. karena tidak hanya cocok sebagai tempat selfie atau Prewedding, Pal 16 cocok bagi kalian yang ingin bersantai sambil tiduran dengan menggunakan jaring atau yang saat ini biasa disebut hammock.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Dengan banyaknya pohon pinus yang menjulang, Pal 16 juga merupakan salah satu wisata Hammock favorit di Bandung. Anda akan melihat banyaknya jaring dan Hammock yang dikaitkan antara satu pohon ke pohon lainnya. Hammock ini merupakan salah satu fasilitas yang bisa anda nikmati di Pal 16 dengan harga sewa hanya Rp.10.000 sepuasnya, anda bisa selonjoran tiduran dengan alat itu. Fasilitas menarik lainnya yang ditawarkan di Pal 16 ini seperti saung-saung atau Gazebo yang bisa anda manfaatkan untuk tempat berkumpul serta bercengkrama sambil menikmati aneka cemilan atau makanan khas Sunda.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Selain fasilitas yang tak kalah menarik, di Pal 16 Cikole Lembang ini menjual aneka Souvenir atau cinderamata yang sama seperti di Tangkuban Perahu seperti Topi bulu, Jaket Rajut serta makanan dan minuman dan juga area parkir kendaraan yang sangat luas. Dalam sehari Pal 16 bisa dikunjungi oleh ratusan wisatawan apalagi jika hari libur, wisatawan yang mengunjungi ke tempat ini mencapai ribuan.

Wisata Hammock / Destinasi Bandung
Wisata Hammock / Destinasi Bandung

Pal 16 ini beroperasi setiap hari dari mulai pukul 06.30 hingga 18.00, untuk harga tiket yang ditawarkan di tempat ini hanya Rp 5.000 saja berlaku untuk dewasa ataupun anak-anak dari mulai umur 7 tahun keatas serta parkir kendaraan Bermotor Roda dua Rp 3.000 dan Roda Empat Rp. 5.000. Lokasi Pal 16 berada di daerah Cikole, tepatnya setelah Balai Penelitian Tanaman Sayur (BPTS) dan sebelum kawasan Wisata Gunung Tangkuban Perahu jika dari arah Kota Bandung.

RELATED ARTICLES

Most Popular